6 Tips Dalam Memilih Tempat yang Tepat Untuk Usaha Anda

Salah satu yang menjadi faktor penentu dalam membuka sebuah usaha adalah pemilihan lokasi yang tepat. Lokasi yang tepat dapat berpengaruh terhadap produk atau jasa yang Anda tawarkan. Namun, dalam menentukan lokasi strategis yang sesuai dengan budget bisa dikatakan tidak mudah dan cenderung sulit.

Jenis dan sifat usaha menjadi pertimbangan ketika akan menentukan lokasi usaha. Misalnya, Anda membuka usaha dalam bidang consumer goods, maka Anda harus memilih lokasi yang berada di jalan yang ramai di lalui orang dan juga kendaraan atau lokasi yang letaknya berada di pemukiman padat penduduk. Selain letaknya, Anda juga harus mempertimbangkan pula akses yang menuju ke lokasi tersebut, usahakan untuk mencari lokasi yang aksesnya mudah dijangkau.

6 tips dalam memilih tempat yang tepat untuk membuka usaha


Tips Memilih Tempat Usaha yang Tepat

Berikut ini tips dan hal yang harus Anda perhatikan dalam memilih lokasi atau tempat usaha yang baik dan strategis:

1. Mudah terlihat

Memilih lokasi yang mudah terlihat akan membuat usaha yang kamu jalani mudah dikenal oleh banyak orang. Jika usaha yang Anda jalankan adalah consumer goods, ritel, atau fashion, akan membutuhkan lokasi yang mudah terlihat oleh banyak orang sehingga dapat menarik pelanggan mampir dan membeli produk yang Anda jual, serta menekan biaya untuk promosi.

2. Akses

Selain lokasi yang mudah terlihat, akses menuju lokasi tempat usaha juga harus dipertimbangkan. Dengan memilih lokasi yang ramai dengan lalu lalang serta akses yang mudah akan membuka lebar peluang kunjungan konsumen ke tempat usaha yang Anda jalankan.

3. Dekat dengan konsumen

Tentukan terlebih target pasar yang Anda tuju, apakah umum atau segmen tertentu. Membuka usaha yang letaknya dekat dengan pasar akan memudahkan orang-orang mengunjungi dan berbelanja di tempat usaha Anda, terlebih dapat menghemat waktu dan juga biaya.

4. Sewa tempat

Menjadi sesuatu yang wajar, jika lokasi yang letaknya berada di tempat strategis mematok harga sewa yang tinggi. Biaya sewa inilah yang harus Anda pertimbangkan. Sewa tempat yang mahal secara bertahap akan tertutupi dengan keuntungan dari usaha yang Anda jalankan setiap bulannya. Namun, Anda harus membuat perhitungan yang cermat sebelum memutuskan untuk menyewa tempat tersebut.

5. Perijinan

Salah satu hal penting dalam memilih membangun suatu usaha adalah perijinan, baik itu perijinan usaha, produk yang dijual atau perijinan tempat usaha. Jangan sampai mengabaikan hal yang satu ini, karena akan memberikan dampak buruk bagi usaha Anda kedepannya. Jangan sampai usaha yang sudah berjalan namun menghadapi masalah karena soal perijinan, misalnya perijinan tempat usaha.

6. Lingkungan sekitar tempat usaha

Dalam memilih dan menentukan tempat usaha tidak bisa dilepaskan dari leingkungan sekitarnya, karena dapat mempengaruhi citra usaha serta minta konsumen untuk berkunjung ke tempat usaha yang Anda jalankan.

Misalnya jika Anda akan membuka usaha dalam bidang makanan, lebih baik mencari lokasi yang dekat dengan sekolah, kampus, warnet, toko alat tulis, atau cafe. Sebaiknya jangan memaksakan membuka usaha makanan jika lokasi tersebut berdekatan dengan toko bangunan, bengkel, atau tempat cuci kendaraan.

Terlepas dari ke 6 poin diatas, insting bisnis yang Anda miliki juga ikut berkontribusi dalam memilih lokasi usaha. Yang perlu Anda ingat dalam memilih tempat usaha adalah belum adanya usaha yang serupa atau belum banyak pesaing dalam jarak 500 m dari tempat usaha Anda.

Referensi:

Dilansir dari berbagai sumber

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url